Monday, April 25, 2011

Pintaku


Duduk terdiam dalam kamar sendiri sepi memang tapi ada hasilnya beberapa hasil karya yang mungkin melukiskan keadaan di sekitarku, baik itu berupa kias maupun simbol. Berikut bait-bait yang ku rentangkan dalam sebuah pena:
            “Pintaku


Ya Allah SWT,
Baguskanlah tangan ini, serta
sucikanlah hati yang aku punyai, agar
aku mampu mengambil melati putih yang harum mewangi itu.

Ya Allah SWT,
Kuatkanlah ragaku untuk menyambut melati itu, agar kelak
dia bisa aman tepat berada di sisiku.

Ya Allah SWT,
Janganlah Engkau berikan mawar merah, yang
walaupun cantik bunganya, namun
berduri.

Ya Allah SWT,
Berikanlah hambamu ini pengetahuan yang baik, agar dapat
memberikan rasa nyaman dan aman.

Dengan ijin-Mu,
Aku dengannya Insyallah membuat wangi dunia.






Comments :

0 comments to “ Pintaku ”


Post a Comment

Thanks for Your Comment!